Bismillaah
Saat diri merasa terdzalimi oleh orang lain. Kita biasanya saling menasihati seperti, "Tenang Wi, ada Padang Mahsyar!" Atau "Tenang San, kita mah nanti punya Padang Mahsyar!" atau "Tenang Sri, Malaikat ga akan salah nyatet amal orang!" "Tenang Asiah, setiap amal pasti ada balasnya!"
Dan itulah salah satu harapan. Ketika ketidakadilan menimpa dan kita sudah tak bisa apa-apa kecuali mengharap keadilan Allah. Kita selalu mengingatkan, menenangkan, supaya diri ini tidak tamak dengan dunia hingga menyebabkan diri menjadi kurang akhlak, hingga menyebabkan diri sama gilanya dengan mereka yang mendzalimi.
Tenanglah wahai diri.. Dunia tidak lebih dari satu bagian sayap nyamuk, apa yang bia diharapkan dari itu?
Astaghfirullah.. Astaghfirullah..
Semoga segera Allah lapangkan hati-hati kita..
Komentar
Posting Komentar